Komisi III DPRD Bengkulu Selatan Tampung Aspirasi Guru PAUD

Diposting: 12 Apr 2021
Ketua Komisi III DPRD Bengkulu Selatan, Holman saat menerima aspirasi guru PAUD, Senin, 12 April 2021, Foto: Dok
Indo Barat - Hari ini, Senin, 12 April 2021 Komisi III DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan menerima kedatangan belasan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang tergabung di HIMPAUDI Kabupaten Bengkulu Selatan.
Tujuan kedatangan perwakilan guru PAUD adalah untuk menyampaikan aspirasi peningkatan kesejahteraan. Honor atau insentif yang selama ini bersumber dari APBD tidak mereka terima lagi mulai tahun ini karena anggarannya tidak lagi diakomodir di APBD tahun anggaran 2021.
Sementara insentif yang diberikan dari APBN penerimanya tidak merata, hanya beberapa guru PAUD saja yang terdaftar sebagai penerima. Insentif yang dianggarkan melalui dana desa (DD) juga dianggap tidak memadai karena tidak sebanding dengan tugas yang dikerjakan.
Guru PAUD berharap pengabdian mereka dalam mendidik generasi penerus bangsa dapat diperhatikan pemerintah dengan cara memberi penghasilan yang memadai.
Aspirasi yang disampaikan guru PAUD ditampung oleh Ketua dan Komisi III yang mengikuti hearing. Ketua Komisi III DPRD Bengkulu Selatan Holman berjanji akan menindaklanjuti kondisi yang disampaikan para guru PAUD.
Pihaknya dalam waktu dekat akan memanggil instansi terkait untuk mencari solusi agar aspirasi guru PAUD di Bengkulu Selatan dapat terwadahi.
"Aspirasi guru PAUD segera ditindaklanjuti. Kami akan memanggil pihak terkait untuk membahas mencari solusi kebijakan agar kesejahteraan guru PAUD lebih diperhatikan" kata Ketua Komisi III DPRD Bengkulu Selatan, Holman. [Adv]
Reporter: Yon Maryono
Editor: Alfridho AP
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Dikbud Bengkulu Apresiasi Pasar Betaboer di TMII: Ajang Perkuat Identitas dan Promosi Daerah
07 Dec 2024
-
10 Pokdarwis di Mukomuko Dibekali Pemahaman Cara Kelola Objek Wisata
06 Dec 2024
-
Dikbud Bengkulu Gelar Pelatihan Terapi untuk ABK di Hari Disabilitas Internasional 2024
06 Dec 2024
-
Guru di Bengkulu Terima TPG Triwulan III
05 Dec 2024
-
Polda Bengkulu dan Pemprov Gelar Kejurda Bola Voli Indoor Kapolda Cup 2024
05 Dec 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Bupati Gusnan Sampaikan Jawaban Atas Pandangan Fraksi Tentang 2 Rancangan Perda
25 Jun 2024
-
Wabup Rifa’i Tajuddin Apresiasi Pengurus HIMPAUDI Bengkulu Selatan
02 May 2024
-
Bupati Gusnan Mulyadi Sampaikan Nota Pengantar LKPj 2023
26 Mar 2024
-
Dodi Martian: Gegara Jembatan Rusak, Warga Gotong Jenazah Pakai Rakit Seberangi Sungai
16 Mar 2024
-
Wakil Ketua II Apresiasi Rencana Pemerintah Bakal Rekrut 500 CPNS
16 Mar 2024