Paripurna DPRD Seluma Diwarnai 7 Kali Mati Listrik, Sekda Bakal Surati PLN

Diposting: 29 Mar 2023
Sekda Seluma, Hadianto, Rabu, 29 Maret 2023, Foto: Dok
Indo Barat – Persoalan mati listrik masih menjadi masalah serius di Kabupaten Seluma. Warga kerap mengeluhkan mati listrik yang berakibat terganggunya aktifitas bahkan kerugian.
Mirisnya kali ini terjadi pada saat sidang paripurna DPRD Kabupaten Seluma yang digelar, Rabu, (29/03/23). Listrik terpantau 7 kali mati yang berakibat terganggunya sidang.
Hal ini kemudian menjadi perhatian serius Sekda Seluma, Hadianto yang nampak langsung menghubungi Manager PLN Rayon Tais via telepon. Namun alasan dari pihak PLN listrik padam akibat gangguan jaringan.
"Alasan itu-itu saja gangguan, padahal hujan angin tidak ada secara tiba-tiba ada gangguan jaringan, bagaimana itu," kesal Sekda, Rabu, (29/03/2023).
Sebelumnya Pemerintah Kabupaten Seluma sudah pernah memanggil Manajer PLN Unit Tais terhadap keluhan masyarakat yang sering mati lampu saat hendak menjelang berbuka puasa. Akibat mati lampu banyak perelatan elektronik yang rusak.
"Kemaren sudah dipanggil Manager PLN ini namun tidak ada perubahan yang siginifikan, tetap saja kerap listrik mati dengan alasan klasik karena hal itu maka akan kita surati PLN di Bengkulu," tegas Hadianto.
Reporter: Deni Aliansyah Putra
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
Rampung Dikerjakan, DPD GARIS Bengkulu Duga Pembangunan Prasarana DDTS Tidak Sesuai Spesifikasi
02 Feb 2025
-
Dukung Ketahanan Pangan, Aliansi Media Bengkulu Online Serahkan 5.000 Bibit Ikan Nila
31 Jan 2025
-
Mustarani Abidin Kembali Dilantik sebagai Sekda Lebong
31 Jan 2025
-
Pasien BPJS Kesehatan di Kepahiang Ditolak, Alasan Klinik Karena Hari Libur
27 Jan 2025
-
Wabup Arie Resmikan Gedung Baru Puskesmas Prototype Berstandar Nasional
24 Jan 2025
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Usulkan Penerimaan 2.500 ASN, Anggaran Pemda Seluma Defisit Rp 67 Miliar
17 Nov 2024
-
Pemkab Seluma Gagal Realisasikan Dana Insentif Fiskal Penanganan Stunting
12 Nov 2024
-
Gegara Tak Dibahas DPRD Lama, APBD-P Seluma Bakal Disahkan Perkada
03 Sep 2024
-
DPRD Bengkulu Utara Gelar Rapat Agenda Penyampaian Nota Pengantar Bupati
02 Aug 2024
-
Wantimpres Mardiono Agendakan Kunjungan ke Seluma Bahas Kedaulatan Pangan dan Program RTLH
24 Jun 2024