TMMD ke-105 Kodim 0806/Trenggalek, Dandim: Satgas Harus Ikhlas

Diposting: 08 Jul 2019
Meninjau lokasi pelaksanaan TMMD di Desa Dompyong, Minggu (07/07/2019).
Trenggalek,BI - Komandan Kodim (Dandim) 0806/Trenggalek, Letkol Inf Dodik Novianto, S. Sos, menghimbau seluruh personel Satgas untuk dapat memberikan yang terbaik kepada masyarakat di wilayah TMMD.
Hal itu, dikatakan oleh Dandim ketika dirinya meninjau sasaran lokasi pelaksanaan TMMD di Desa Dompyong, Kecamatan Bendungan, Kabupaten Trenggalek. Minggu, 7 Juli 2019.
“Rencananya di Desa itu Satgas akan merehab Masjid sekaligus jalan setapak,” ujarnya. “Kita juga menghimbau Satgas untuk bekerja dengan penuh rasa ikhlas. Sudah tugas mereka (Satgas). Satgas harus ikhlas,” imbuhnya.
Lebih lanjut Letkol Dodik menuturkan, jalanan di Desa tersebut dinilai tak layak untuk digunakan oleh warga ketika melakukan aktifitas sehari-hari. “Jalanan itu masih berbentuk tanah. Rencananya akan di beton,” bebernya. “Kita berharap nantinya jalanan yang sudah dibangun oleh Satgas, bisa memperlancar akses transportasi warga,” pungkasnya.
Tingkatkan Perekonomian Masyarakat
Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) V/Brawijaya, Kolonel Inf Singgih Pambudi Arinto, S.IP, MM, menilai jika program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 saat ini, mampu meningkatkan perekonomian masyarakat.
“Sebelum pelaksanaan, Forpimda di masing-masing lokasi TMMD pastinya merencakan berbagai program yang nantinya mampu meningkatkan pembangunan. Nah, pembangunan itu tonggak utama perekonomian masyarakat di daerah terpencil,” ujar Kolonel Singgih ketika ditemui di ruangan kerjanya. Senin, 8 Juli 2019.
Selain program fisik, kata almamater Akademi Militer tahun 1997 ini, selama berlangsungnya program TMDM itu, Satgas nantinya juga bakal menggelar kegiatan non fisik.
Selain penyuluhan hukum, tambah Kapendam, masyarakat di lokasi TMMD nantinya juga akan dibekali penyuluhan tentang pentingnya meningkatkan pola hidup sehat hingga meningkatkan keimanan.
“Itu sudah masuk di dalam program tetap TMMD. Jadi, ada juga program non fisik. Program itu, ditujukan untuk meningkatkan SDM masyarakat, terutama mengenai pembekalan ataupun pelatihan kreatifitas dan home industri,” jelas mantan Dandim Tarakan ini.
Siaran Pers:Kapendam V/Brawijaya, Kolonel Inf Singgih Pambudi Arinto, S.IP, MM
Editor : Alfridho Ade P
Artikel Terkait Berdasarkan Kategori
-
4 Rekomendasi Novel Tentang Olahraga
23 Jun 2024
-
Film “Ipar Adalah Maut” Kisah Nyata Perselingkuhan
18 Jun 2024
-
Mengenal Pabrik Semen Pertama Indonesia Warisan Sejarah UNESCO
14 Jun 2024
-
Film “Perlawanan Lintas Generasi“ Kisah Inspiratif Perjuangan Tolak Tambang Batu Bara
01 Jun 2024
-
Sekda Isnan Pimpin Pembubaran 54 Paskibraka Bengkulu 2023
01 Jun 2024
Topik Terkait Berdasarkan Tags
-
Tak Terhalang Cuaca, TMMD 122 di Seluma Terus Dikebut
07 Oct 2024
-
Pemprov Bengkulu Hibahkan Mobil Ambulance ke Etnis Karo
08 Dec 2023
-
300 KK di Seluma Nikmati Air Bersih Program TNI Manunggal
09 Nov 2023
-
Parade HUT ke-78, TNI Semakin Dekat Masyarakat
05 Oct 2023
-
Selamat HUT ke-78 TNI Tahun 2023
24 Sep 2023