Anggi Kurniawan Nahkodai IKA FH UMB
Featured Image

Anggi Kurniawan Nahkodai IKA FH UMB

Diposting pada December 27, 2021 oleh Penulis Tidak Diketahui

Musyawarah Besar Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Bengkulu. Foto/Dok

Indo Barat – Pada minggu 26 Desember 2021 telah diadakan pertemuan Alumni Fakultas Hukum UMB dalam rangka Musyawarah Besar (Mubes) Ke-1 Pembentukan Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Bengkulu bertempat di Gedung Hasan Din Kampus IV UMB.

Hadir dalam Mubes tersebut alumni Fakultas Hukum UMB dari berbagai angkatan, diantaranya, Dr. Susyanto (Wakil Rektor III), Dr. Hasmi Suyuthi (Dekan Fakultas Hukum UMB), Hendri Padmi, S.H.,M.H. (Wakil Dekan III), dan seluruh Civitas Akademika Fakultas Hukum UMB, serta BEM Fakultas Hukum UMB. 

Dodi Herwansyah, S.Pd.,S.H.,M.M selaku ketua pelaksana menyampaikan bahwa pelaksanaan Mubes ke 1 ini mengangkat tema “Reaktualisasi peran dan soliditas Ikatan Alumni Fakultas Hukum UMB”.

“Dengan dilaksanakannya Mubes ke 1 ini dengan harapan IKA FH UMB ini dapat memberikan wadah bagi para alumni fakultas hukum UMB serta dapat memberikan kontribusi yang nyata baik untuk Almamater juga untuk masyarakat nusa dan bangsa,” ujar Dodi.

Musyawarah besar ke-1 IKAFH UMB dibuka secara resmi oleh Dr. Susyanto yang juga Wakil Rektor III UMB, dalam sidang pleno ke IV Mubes IKAFH UMB memilih 13 presidium dan selanjutnya presidium memilih koordinator presidium dalam musyawarah mufakat presidium, dari hasil kesepakatan musyawarah para presidium maka dipilih Anggi Kurniawan, S.H., sebagai koordinator presidium terpilih periode 2021-2026.

Anggi Kurniawan, S.H selaku kordinator presidum terpilih dalam sambutannya menyampaikan bahwa secepatnya untuk menindaklanjuti program kerja salah satunya yaitu akan mendirikan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Bakti Alumni IKA FH UMB dengan harapan dapat memberikan kontribusi dan wadah untuk masyarakat percari keadilan.

Berikut ke 13 Presidium IKAFH UMB periode 2021-2026 :

1. Anggi Kurniawan, S.H. (Koordinator Presidium)
2. Hafizan, S.H.
3. Hendra Taufik, S.H.
4. Riyan Saputra, S.H.
5. Frengky Suprianto, S.H.
6. Taufik Resmana, S.H.
7. Alfian Saputra, S.H.
8. Aswar Muhamad Rozi, S.H.
9. Ade Wijaya A Gumai, S.H.
10. M. Ade Afriansyah, S.H.
11. M. Aldino, S.H.
12. Nata Nugraha Santoso, S.H.
13. Wahijul Fajri, S.H.

Mubes IKAFH UMB yang bertemakan “Reaktulisasi Peran dan Soliditas Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Bengkulu” ini sangat dinanti-nantikan oleh para alumni Fakultas Hukum UMB, karena selain bisa menjalin kembali silaturahmi, kegiatan ini bisa menjadi wadah untuk sharing ataupun mendapatkan solusi atas kendala-kendala umum yang dihadapi oleh para alumni.

Editor: Alfridho AP

Kategori: Daerah