Kampung Kuliner Srikandi Hanura

Kampung Kuliner Srikandi Hanura

Diposting pada May 18, 2018 oleh Penulis Tidak Diketahui

Kota Bengkulu, BI – Sambut bulan suci ramadhan, Srikandi Partai Hati Nurani Rakyat (Srikandi Hanura) Provinsi Bengkulu gelar Kampung Kuliner bersama ratusan pedagang lainnya di Jalan Padang Jati, Kota Bengkulu. 

“Kami menggelar Kampung Ramadhan untuk memeriahkan semarak bulan suci ramadhan, kami buka selama sebulan, kami menyediakan jajanan untuk berbuka puasa dan persiapan kue lebaran nanti” Ujar Ketua Srikandi Hanura Provinsi Bengkulu, Santi Amelia.

Jajanan Kampung Kuliner yang dgelar oleh Srikandi Hanura berasal dari usaha kecil menengah yang selama ini dibina oleh Srikandi Hanura. Pengurus dan simpatisan Srikandi Hanura dari seluruh kabupaten/kota juga turut memberikan sumbangan jajanan.

Disampaikan Santi Amelia, Srikandi Hanura selama ini memang fokus untuk menggerakan sektor UKM terutama UKM karya ibu rumah tangga. Srikandi Hanura akan memfasilitasi bagi siapa saja yang ingin bermitra dengan Srikandi Hanura dalam pengembangan UKM. 

“kami fokus pada pengembangan UKM perempuan, salah satunya momentum ramadhan in, kami dan teman-taman pengurus akan memfasilitasi UKM baik dalam bentuk pemasaran atau mengupayakan pemberdayaan melalui bantuan pemerintah” Tambah, Ketua Srikandi Hanura.

Momentum ramadhan adalah waktu yang tepat buat memasarkan hasil kerja para perempuan untuk membangun UKM sebagai cara membangun kemandirian ekonomi keluarganya. Srikandi Hanura ingin mewujudkan karya nyata melalui pengelolaan nilai ekonomis dari hasil bumi seperti keripik pisang, ubi dan lain-lain.

“Kami berniat ingin membuat outlet hasil kerajinan dan kuliner daerah yang bisa dipasarkan antar kabupaten dan provinsi, usaha-usaha kecil ini yang akan bertahan dari perubahan zaman, contohnya masa krisis ekonomi 98 lalu yang tetap hidup adalah usaha kecil seperti UKM anggota kami” Tutup Amel didampingi pengurus Srikandi Hanura, Jumat, (18/05/2018)

Reporter : Alfridho Ade Permana
Editor : Riki Susanto

Kategori: Humaniora