APKLI Dampingi Penertiban PKL Pasar Minggu

APKLI Dampingi Penertiban PKL Pasar Minggu

Diposting pada November 23, 2018 oleh Penulis Tidak Diketahui

InteraktifNews- Asosiasi Pedagang Kaki Lima (APKLI) Kota Bengkulu damping penertiban pedagang kaki lima yang digelar Pemkot Bengkulu Jumat pagi, 23 November 2018. Operasi penertiban PKL oleh Satpol PP Kota Bengkulu itu difokuskan pada 54 PKL yang membuka lapak di Jalan KZ Abidin 1, Pasar Minggu. Pemkot meminta PKL pedagang untuk pindah dari jalan KZ Abidin karena menggangu alur lalu lintas dan tata kota. 

Ketua APKLI Kota Bengkulu, Muhar Rozi Muis memberikan apresiasi kepada Pemkot yang mengedepankan cara persuasif dalam penertiban PKL. Menurutnya apa yang dilakukan Pemkot harus menjadi contoh bagi pemerintah daerah lain dalam menertibkan PKL. 

“kami mendampingi dari awal, pemkot sudah melakukan langkah-langkah yang tepat, pihak pemkot sudah menyiapkan Auning di lantai II Pasar Minggu untuk relokasi teman-teman PKL, sebelumnya kami dari APKLI secara khusus sudah berdiskusi terkait dengan penertiban pagi ini, Insyallah teman-teman PKL setuju” Ujar Rozi, ketika dimintai taggapanya usai penertiban digelar. 

Namun, APKLI meminta Pemkot untuk melakukan langkah-langkah kebijakan yang bersifat integrasi untuk meningkatkan pengunjung di lantai II Pasar Minggu. “keluhan yang disampaikan PKL terkait dengan sepinya pengunjung di lantai II, nah ini harus jadi perhatian pemkot, harus ada kebijakan lain baik itu alur transportasi maupun alur pejalan kaki agar pengunjung lantai II Pasar Minggu tetap ramai dikunjungi” Saran Rozi

APKLI juga mengingatkan kepada seluruh pihak untuk mengedepankan cara-cara yang manusiawi dalam penertiban PKL. Selaku organisasi yang menaungi PKL, APKLI akan selalu berkerjasama dengan pihak manapun yang ingin memberdayakan PKL. 

“PKL ini rentan dengan tindakan kekerasan, sweeping, dan lain-lain, jadi mari kita tinggalkan cara-cara itu, sudah saatnya berkolaborasi dalam membangun, kalau cara-cara kekerasan tetap dikedepankan maka APKLI selaku organisasi PKL juga akan memberikan advokasi dan perlawanan” Tutup Rozi

Reporter : Anasril Azwar
Editor : Alfridho Ade Permana