Hari Pertama Kerja, Gubernur Rohidin Sidak ke Rejang Lebong
Featured Image

Hari Pertama Kerja, Gubernur Rohidin Sidak ke Rejang Lebong

Diposting pada April 26, 2023 oleh Penulis Tidak Diketahui

Gubernur Rohidin kunjungi Rejang Lebong, RAbu, 26 April 2023, Foto: Dok

Indo Barat – Usai libur Lebaran Idulfitri 1444 Hijriyah, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah langsung mengunjungi Kabupaten Rejang Lebong.

Gubernur Rohidin hadir lebih awal sebelum masuk jam kerja pegawai kantor UPT PPD Samsat Rejang Lebong, Rabu, (26/04/23).

Didampingi Kadis Pariwisata Provinsi Bengkulu dan Kepala Kantor Samsat Rejang Lebong, Gubernur Rohidin mengucapkan selamat berlebaran dilanjutkan memberikan arahan dan mendengar langsung aspirasi dari pegawai samsat.

“Tentu ada suasana baru, dengan adanya kami di sini, untuk memantau langsung pelayanan yang ada, tidak hanya yang ada di OPD-OPD provinsi saja,” ujar Gubernur Rohidin.

Dalam sambutannya, Gubernur Rohidin juga memberikan arahan kepada seluruh pegawai PPD Samsat Curup untuk terus meningkatkan kinerja dan tetap solid.

“Kalau bapak ibu tidak menjalankan kebijakan gubernur silakan bagaimana kita membuat regulasinya, tidak akan berhasil,” jelasnya.

Kunjungan Gubernur Rohidin dilanjutkan ke Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah II Curup, Ia disambut langsung oleh Kacabdin Penwil II Curup Inne Kristanti.

Gubernur Rohidin langsung menyapa dan meninjau aktivitas pegawai dan situasi kantor.

Mengakhiri kunjungan kerjanya di Kabupaten Rejang Lebong, Gubernur Rohidin mendatangi Unit Organisasi Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Bengkulu.

Editor: Alfridho Ade Permana

Kategori: Daerah