Ketua DPRD Apresiasi Perjuangan Bupati Dapatkan Dana Inpres
Featured Image

Ketua DPRD Apresiasi Perjuangan Bupati Dapatkan Dana Inpres

Diposting pada June 22, 2023 oleh Penulis Tidak Diketahui

Ali Saftaini, Ketua DPRD Kabupaten Mukomuko, Foto: Dok

Indo Barat – Ketua DPRD Kabupaten Mukomuko menanggapi terkait rencana intervensi pusat membangun infrastruktur jalan daerah lewat anggaran Intruksi Presiden (Inpres).

Dikatakan Ketua DPRD Mukomuko, M. Ali Saftaini, masuknya Kabupaten Mukomuko dalam daftar penerima program pembangunan dana Inpres bukti kepala daerah serius mewujudkan pembangunan di Kabupaten Mukomuko.   

“Rencana pembangunan melalui dana Inpres untuk Kabupaten Mukomuko ini murni sebagai bentuk perjuangan Bupati Mukomuko untuk daerah,” kata Ali Saftaini, Kamis (22/06/2023) di Mukomuko.

Ali Saftaini mengakui dana Inpres tersebut didapat membutuhkan perjuangan yang sangat luar biasa. Untuk itu, pihaknya beserta jajaran mengucapkan terima kasih kepada Bupati atas perjuangannya.

‘’Kita mengucapkan terima kasih banyak kepada pak Bupati yang telah memperjuangkan Mukomuko sehingga pemerintah pusat turun langsung mendanai infrastruktur lewat dana inpres,’’ katanya.

Dijelaskan Ali, dirinya sempat bertemu bupati dan mengatakan akan memperjuangkan Mukomuko menjadi bagian penerima program pembangunan infrastruktur daerah melalui anggaran pemerintah pusat.

Total dana inpres yang disediakan pemerintah pusat senilai Rp32 triliun. Namun demikian, kata dia, dana Inpres tersebut nantinya tidak dibahas melalui APBD, akan tetapi anggaran itu di kelola lansung oleh pemerintah pusat.  

“Kita patut mengapresiasi. Ini satu perjuangan yang luar biasa. Karena tidak semua daerah mendapatkan dana inpres tersebut. Jadi total dana Inpres itu Rp32 triliun yang disediakan pemerintah pusat. Tidak semua daerah menjadi bagian penerima program,” tuturnya. (Adv/And)

Kategori: Advertorial