Larikan Cewek, Pemuda Manna Nyaris Ditebas Samurai
Featured Image

Larikan Cewek, Pemuda Manna Nyaris Ditebas Samurai

Diposting pada January 27, 2018 oleh Penulis Tidak Diketahui

Kota Bengkulu – Kejadian terjadi Gang Falamboyan RT. 18 Skip Kota Bengkulu Sabtu Sore (27-01-2018). Menurut salah satu warga SKIP, awalnya ada sesorang pemuda yang bertanya-tanya ke warga mencari salah satu nama penginapan di Skip  katanya ingin mencari teman. 

Selang beberapa saat ada teriakan maling disertai dengan dua orang pemuda saling berkejaran. Warga pun tersentak dan mengejar orang yang diteriaki maling. Warga menangkap yang bersangkutan dan memukulinya beruntung ada aparat TNI di sekitar dan melerai warga. 

Warga pun menanyai kedua pemuda tersebut, yang dikejar bernama Ab dan yang mengejar bernama Nopri keduanya sama-sama berasal dari Manna. Ab mengaku berlari bukan karena maling tapi merasa terancam karena Nopri ingin menebasnya dengan samurai.

 
Nopri sengaja pergi ke bengkulu untuk mencari Ab karena melarikan ayuknya dari manna. “ saya tersinggung lanang ini melarikan ayuk aku ke bengkulu “ Kesal Nopri sambil menunjuk ke Ab. 

Menurut warga lainnya, Ab nyaris ditebas samurai oleh Nopri namun dia melarikan diri lalu diteriaki maling oleh Nopri. “ keduanya telah dilepaskan, samurai juga uda disita ” ujar salah seorang warga. (tato) 
 

Kategori: Kriminal