Pemdes Mela’o Salurkan BLT-DD Tahun 2022 Sekaligus Vaksinasi Covid-19
Featured Image

Pemdes Mela’o Salurkan BLT-DD Tahun 2022 Sekaligus Vaksinasi Covid-19

Diposting pada April 6, 2022 oleh Penulis Tidak Diketahui

Penyaluran BLT-DD dan program vaksinasi di Desa Mela`o, Bengkulu Selatan, Foto: Dok

Indo Barat – Pemerintah Desa Mela’o Kecamatan Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD untuk bulan Janurai, Februari, dan Maret dengan jumlah Rp. 600.000 per Bulan/KPM. Sebanyak 74 Kartu Keluarga (KK) yang berhak menerima BLT DD. 

Penyaluran yang berlangsung di kantor desa itu juga bersamaan dengan kegiatan vaksinasi Covid-19 Gratis kepada warga.

Kepala Desa mela`o, Rahiman mengatakan, bagi warga yang belum vaksin silahkan mendaftar dan vaksin terlebih dahulu. Terutama juga bagi warga yang  ingin mengambil BLT-DD DD.

“Ini jika ada yang belum divaksin silahkan untuk melakukan vaksin terlebihdahulu” iambau Rahiman, Rabu (6 April 2022).

Sementara petugas tenaga kesehatan dari Puskesmas Kayu Kunyit mengatakan, vaksinasi merupakan upaya pemerintah untuk menekan laju penyebaran wabah Covid-19. Vaksinasi penting dilakukan untum meminimalisir dampak saat iktu terpapar Covid.  

Namun, kata petugas kesehatan tidak seluruh warga bisa divaksin terutama yang memiliki gejala penyakit jantung, hipertensi, dan sesak napas berat. 

“Jadi setelah dilakukan pemeriksaan kalau ada diantara tersebut, kita keluarkan surat keterangan” ungkap petugas kesehatan. 

Kegiatan pembagian BLT DD sekaligus Vaksinasi Covid-19 tersebut dihadiri oleh Camat Manna, Kapolsek, Koramil, Kepala Desa beserta perangkat, ketua BPD beserta anggota, Pendamping Desa, Babinsa, KPM, tenaga kesehatan dari Puskesmas Kayu kunyit, dan Dinas Kesehatan.

Editor: Yon Maryono

Kategori: Desa Kita