Polres Seluma Catat Korban Tewas Lakalantas Per Januari-November Sebanyak 21 Orang
Featured Image

Polres Seluma Catat Korban Tewas Lakalantas Per Januari-November Sebanyak 21 Orang

Diposting pada November 22, 2023 oleh Penulis Tidak Diketahui

Satlantas Polres Seluma saat menggelar silaturahmi bersama awak media di Mapolres Seluma, Rabu 22 November 2023, Foto: Dok

Indo Barat – Satlantas Polres Seluma mencatat sepanjang tahun 2023, terhitung sejak Januari-November sudah ada 81 kasus kecelakaan, dengan korban meninggal dunia sebanyak 21 orang, luka berat 39 orang, dan luka ringan 125 orang. 

“Sepanjang 2023 sudah 21 orang meninggal dunia akibat kecelakaan,” ungkap Kasatlantas Iptu Teguh Prasetyo di Mapolres Seluma Rabu 22 November 2023.

Iptu Teguh menambahkan, ada lima titik ruas jalan yang sangat rawan kecelakaan diantaranya jalan di Babatan Sukaraja karena ramai anak sekolah, jalan di Cahaya Negeri (Cengri) jalan yang berlubang dan bergelombang. 

Selanjutnya jalan lurus di kelurahan Dermayu yang jalannya lurus sehingga banyak pengendara banyak terlena. Lalu jalan di Talang Dantuk dan Desa Baru disebabkan banyak tikungan, dan jalan lurus di Semidang Alas Maras.

“Banyak penyebabnya terjadi lakalantas, salah satunya itu bisa disebabkan jalan berlobang dan bisa juga jalan mulus yang membuat pengendara tidak mengurangi kecepatan karena terlena dengan jalannya,” kata Iptu Teguh.

Satlantas Polres Seluma selalu mengimbau kepada masyarakat dan pengendara motor di Kabupaten Seluma agar selalu memperhatikan keselamatan dalam mengemudi dan mematuhi aturan berkendara. 

Apalagi kata dia, banyaknya jalan berlubang yang tidak disertai rambu-rambu peringatan.

“Kita selalu himbaukan kepada pengendara perhatikan keselamatan dan selalu mematuhi aturan. Kurangi kecepatan jika melintasi jalan rusak yang tidak disertai rambu-rambu peringatan, harusnya rambu-rambu dipasang Dinas Perhubungan karena itu merupakan kewenangan mereka,” demikian kata Kasatlantas. 

Reporter: Deni Aliansyah Putra

Kategori: Peristiwa