Sukses Emban Tugas Mulia, Paskibraka Bengkulu Langsung Diganjar Bonus Uang Tunai
Featured Image

Sukses Emban Tugas Mulia, Paskibraka Bengkulu Langsung Diganjar Bonus Uang Tunai

Diposting pada August 18, 2023 oleh Penulis Tidak Diketahui

Ramah tamah Gubernur Rohidin dengan anggota Paskibraka Provinsi Bengkulu, Jumat, 18 Agustus 2023, Foto: Dok

Indo Barat – Kesuksesan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Provinsi Bengkulu mengibarkan Bendera Merah Putih pada upacara HUT RI ke-78 pada Kamis, 17 Agustus 2023 menuai kebanggan dari Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah.

Kepada para Paskibraka, Gubernur berpesan agar terus mengejar cita-cita serta semangat untuk meraih prestasi yang lebih tinggi. Menjadi Pasikibraka merupakan titik awal untuk meningkatkan kapasitas diri dan kepemimpinan di masa depan.

“Kami sungguh berterima kasih dengan peran dan tanggung jawab anak-anak sekalian, teruslah bekerja, teruslah berkarya, terus belajar dengan tekun, belajar itu tidak bisa dikalahkan oleh apapun. Status sosial bisa dikalahkan tetapi belajar tidak bisa dikalahkan dan itu bisa milik semua orang,” kata Gubernur Rohidin.

Ia juga berpesan agar selalu memuliakan kedua orang tua dengan prestasi-prestasi yang membanggakan. Membahagiakannya adalah salah satu pintu keberhasilan utama di dalam hidup.

“Jangan pernah membuat orang tua kita kecewa, bahagia mereka dengan kabar yang menyenangkan, dengan prestasi yang membanggakan, dengan pergaulan yang baik,” kata Rohidin.

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Rohidin juga menyerahkan reward berupa uang tunai yang segera cair ke rekening masing-masing.

“Saya minta dalam 1-2 hari ini, khusus untuk uang bonus buat adik-adik, saya kira harus segera dicairkan, uangnya sudah ada hanya mengajukan SPM-nya ke BPKD. Nanti sore SPM-nya selesai, besok bank transfer ke rekening,” tegas Gubernur Rohidin.

Sebelumnya anggota Paskibraka Bengkulu ini telah menjalani pemusatan latihan selama lebih kurang 2 pekan. Mereka dibimbingan langsung anggota TNI/Polri dan anggota Purna Paskibraka Provinsi Bengkulu.

54 orang anggota Paskirbara Provinsi Bengkulu ini berasal dari kabupaten/kota dengan rincian 8 siswa dari Kota Bengkulu, 7 siswa dari Bengkulu Selatan, 6 siswa dari Bengkulu Utara, 5 siswa Rejang Lebong, 4 siswa dari Kaur, 5 siswa dari Lebong, Kepahiang 2 siswa, Seluma 7 siswa, Mukomuko 6 siswa, dan Bengkulu Tengah 4 siswa.

Editor: Alfridho Ade Permana

Kategori: Metropolitan